“Merah, kuning, hijau, biru..” Mum, si Kecil sudah semakin lihai dalam mengenali warna-warna yang sering dilihatnya, ya? Namun, tahukah ia kalau warna-warna tersebut tak hanya bisa dihasilkan oleh krayonnya saja, tapi dapat dibuat juga dari sinar matahari? Di sela-sela aktivitas hari ini, mari menambah wawasannya dengan mengajak si Kecil bereksperimen untuk membuat pelangi sederhana dari gelas di halaman rumahnya.
Baca Juga: Cheessee... Buat Foto Keluarga yang Unik, Yuk!
Sambil bermain, gunakanlah kesempatan ini untu menjelaskan kepada si Kecil tentang proses terjadinya warna-warna dari gelasnya dengan cara yang sederhana. Sebagai panduan, silahkan melihat infografis yang sudah kami siapkan pada gambar berikut ini: Membuat Pelangi Sederhana dari Gelas
Klik Gambar Untuk Mendownload Langkah Langkah
Baca Juga: Rangsangan Permainan Imajinasi untuk si Kecil, Ini Tipsnya!
Selain dari gelas dan kertas, Mum juga bisa menggunakan bagian bawah kepingan CD untuk menghasilkan spektrum warna yang serupa. Caranya hampir sama. Mum tinggal memegang CD di bawah sinar matahari kemudian ajak si Kecil untuk bersiap-siap melihat pantulan berwarna-warni yang indah pada permukaan CD tersebut.
Kegiatan bermain sambil belajar dalam suasana yang menyenangkan merupakan waktu yang baik untuk memerhatikan perkembangan si Kecil saat ini. Dengan bermain bersamanya, Mum pun dapat mengetahui lebih dekat tentang perkembangan fisik dan emosionalnya. Selain itu, eksperimen seperti ini juga bisa Mum gunakan untuk menumbuhkan minatnya pada bidang sains.
Baca Juga: Khasiat Buah untuk Pencernaan si Kecil, Simak Selengkapnya!
Selain seru dan menyenangkan, eksperimen sederhana seperti ini juga dapat mengembangkan kemampuan kognitif si Kecil. Rasa penasaran serta perhatiannya yang serius saat mengamati warna-warna yang muncul dari gelas yang dipegangnya pun bisa ikut mengasah tingkat pemahaman si Kecil serta kemampuan berpikirnya saat ini.
Perkenalannya dengan dunia sains lewat aktivitas bermain yang sederhana merupakan sarana yang baik untuk menstimulasi otaknya di masa tumbuh kembang ini. Agar otaknya dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal, peran nutrisi juga tak kalah penting. Dalam artikel di mums.bodyandsoul.com.au, Clare Evangelista dari Dietitians Association of Australia memberikan beberapa daftar makanan yang bisa Mum gunakan untuk menstimulasi perkembangan otaknya:
Baca Juga: Melakukan Persiapan Melahirkan Di New Normal
Jangan lupa Mum, susu pertumbuhan pun memiliki peran tersendiri dalam mendukung pertumbuhannya. Kandungan seperti Nukleotida, Prebiotik, Vitamin A, Vitamin C, Vitamin E, Zink, Zat Besi, dan Selenium, yang bisa ditemukan di dalam susu akan membantu memenuhi kebutuhan nutrisinya serta mendukung proses tumbuh kembang si Kecil saat ini. Friso Gold 3 diformulasikan secara khusus untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bagi perkembangan si Kecil secara menyeluruh. Lewat proses produksi dengan konsep “Grass to Glass” , nutrisi alami yang terkandung di dalamnya pun akan tetap terjaga kualitasnya serta mudah dicerna oleh tubuh.