Membina ikatan dengan bayi yang baru lahir merupakan hal yang amat penting. Memeluk, membelai, berbicara atau mencium bayi dapat membantu Mum membangun ikatan yang kuat dengan si Kecil. Bila Mum merasa sudah merasakan keterikatan pada si Kecil dan sebaliknya ia tenang dan nyaman di hadapan Mum, ikatan di antara berdua pun akan semakin erat!
Ingatlah untuk mengganti popoknya secara teratur, sebab urin dan tinja dapat menyebabkan ruam pada kulit bayi. Terlebih, bayi cenderung buang air besar beberapa kali sehari serta buang air kecil setiap beberapa jam. Popok sekali pakai memiliki daya serap yang tinggi, sehingga ada baiknya untuk memeriksa popok basahnya setiap beberapa jam.
Yang perlu dipersiapkan:
Dalambeberapa jam pertama kehidupan bayi Mum, ia akan menjalani serangkaian pemeriksaan untuk memastikan kondisi kesehatannya.
Mum, janganlupa untuk mengajak si Kecil bermain sekaligus memperkenalkan dirinya dengandunia di sekitarnya.
Selamat datang! Apakah Mums ingin mencoba Free Sample dari Friso?